Dalam bahasa Inggris, berpikir komputasional dikenal dengan istilah Computational Thinking (CT). Secara umum, istilah Computational Thinking (CT) pertama kali diperkenalkan oleh Seymor Papert pada tahun 1980.
Dalam
buku berjudul Riset dan Seminar Sumber Daya Manusia yang disusun oleh Edison
Siregar dijelaskan bahwa di dalam kehidupan yang kita jalani, baik itu
menggunakan komputer atau tidak, kita harus tetap berpikir seperti komputer
yang mampu memahami suatu hal atau masalah dengan cepat.
Berpikir komputasional (Computational Thinking) merupakan suatu metode untuk menuntaskan persoalan menggunakan penerapan teknik ilmu komputer/informatika.
Pengertian berpikir komputasional menurut beberapa ahli :
Menurut Ferragina dan Luccio, berpikir komputasional adalah proses berpikir dengan cara merumuskan masalah dan menemukan alternatif-alternatif solusinya, sehingga prosedur / sistem / kegiatan mampu terlaksana dengan efektif dan efisien.
Menurut Paul S Wang, berpikir komputasional dalam artian luas adalah aktivitas mental untuk mengabstraksikan masalah dan merumuskan solusi yang dapat diotomatisasi
Berpikir komputasional
dijalankan melalui tahapan proses yang runtut serta mengutamakan logika. Cara
berpikir ini tidak hanya terbatas dalam pengembangan ilmu komputer saja,
melainkan juga berlaku dalam semua disiplin ilmu.
Manfaat berpikir komputasional
Berpikir komputasional memiliki manfaat, yaitu:
1. Melatih otak agar terbiasa untuk berpikir secara matematis, logis, terstruktur, dan kreatif.
2. Memudahkan seseorang untuk memecahkan permasalahan besar dan kompleks dengan cara yang efektif dan efisien. Masalah yang kompleks pun dapat terselesaikan dengan baik, sehingga menjadi masalah yang sederhana.
3. Memudahkan seseorang mengobservasi suatu permasalahan dan menemukan solusi atas permasalahan tersebut. Semakin banyak solusi yang dimiliki, maka permasalahan mampu terselesaikan dengan efektif dan efisien.
Karakteristik Berpikir Komputasional
Mengutip dari laman UKWMS, berpikir
komputasional memiliki beberapa karakteristik, antara lain:
1. Berdasarkan konsep, bukan pemrograman
Artinya, berpikir dalam komputer-sains berarti
lebih dari sekedar pemrogaman komputer karena dibutuhkan berpikir pada beberapa
tingkat abstraksi.
2. Kemampuan dasar
Bukan menghafal karena menghafal berarti
rutinitas mekanikal. Sedangkan kemampuan dasar yaitu kemampuan yang harus
dimiliki setiap orang di zaman sekarang.
3. Cara manusia berpikir, bukan cara komputer
berpikir
Karena manusia adalah makhluk yang cerdas dan
imajinatif. Untuk itu, komputer seharusnya dikendalikan oleh manusia untuk
menemukan suatu pemecahan masalah, bukan sebaliknya.
4. Saling melengkapi
Berpikir komputasional berarti saling
melengkapi dan mengkombinasikan antara pemikiran matematis dan pemikiran
teknik.
5. Merupakan ide
Berpikir komputasional bukan benda, hal ini bukan sekedar software atau hardware yang secara fisik ada dikehidupan kita
Referensi:
0 comments:
Posting Komentar